Pulau Sepa: Go Diving....!!!


Pulau Sepa merupakan salah satu pulau yang berada di gugusan Kepulauan Seribu, Provinsi Jakarta. Pulau ini merupakan pulau resort bukan pulau pemukiman seperti Pulau Tidung atau Pulau Pramuka. Jadi untuk mengunjungi pulau ini harus booking dulu melalui pengelola. Biasanya paket yang ditawarkan adalah penginapan, transportasi pulang pergi dan makan.
Pulau ini terkenal di kalangan para penyelam (Divers), karena terumbu karang yang cukup bagus dan ikan beraneka jenis yang banyak

Untuk mencapai pulau ini, kita berangkat via Marina, Ancol. Kalau kalian bawa mobil, parkir yang tersedia cukup luas. Untuk mobil yang masuk kawasan Ancol, kita membayar Rp. 20.000 dan Rp. 10.000/orang. Dan kita bebas parkir, jadi mobil kita bisa menginap di sini.
Ancol di pagi hari
Berangkat dari Ancol on time jam 8 pagi, jadi kalau terlambat akan ditinggal. Perjalanan di tempuh selama 2 jam menggunakan speed boat.

Pantai di pulau ini berwarna putih, dan laut yang jernih. Jadi kita bisa berenang dan snorkling di sekitar pantai dan jetty. Tapi hati-hati buat kamu yang tidak bisa berenang, jangan terlalu jauh karena pantainya yang tiba-tiba dalam.

Suasana pagi
Suasana di pagi hari
Cocok buat berenang dan snorkling
Terumbu karang di sekitar pelabuhan
Kalau kalian suka water sport, di sini disediakan banana boat, jetsky atau menyelam (diving).
Jetsky
Penginapan di sini lumayan bagus, tergantung pilihan. Semakin mahal tentu saja semakin bagus :D.
Suasana homestay yang asri menyatu dengan alam
Kebetulan saya ke sini untuk melakukan ujian Diving. Dengan 4 kali penyelaman kami mengadakan 3x di area jetty dengan kedalaman sekitar 6 meter, selanjutnya kami lakukan di sekitar atol (~ 10 menit dengan speed boat) dengan kedalaman 18 meter.
Pulang diving
Berbilas sehabis diving
Dengan keanekaragaman terumbu karang dan aneka jenis ikan yang banyak, jadi tidak ada salahnya buat kalian yang hobby diving tapi terbatas waktu, mungkin bisa mengunjungi Kepulauan Seribu.
Suasana sore menjelang malam
Boleh dong narsis :p

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Selabintana Juga Punya Curug Cibeureum..... !!!

Wisata Tenjolaya-Bogor Part X: Curug Ciseeng

Eksplor Solok Selatan Bagian 4: Kebun Teh Alahan Panjang, Mesjid Tuo Kayu Jao dan Danau Di Ateh (Danau Kembar)